Nusantara.WAHANANEWS.CO - Organisasi relawan nasional MARTABAT Prabowo–Gibran menyampaikan apresiasi atas peresmian proyek Kilang Hijau Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, beberapa waktu lalu.
Proyek strategis ini dinilai menjadi elemen penting dalam memperkuat ketahanan energi nasional sekaligus menopang pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Baca Juga:
MARTABAT Prabowo-Gibran Apresiasi Pemerintah yang Jadikan IKN Superhub Ekonomi Baru di Indonesia
Ketua Umum MARTABAT Prabowo–Gibran, KRT Tohom Purba, mengatakan RDMP Balikpapan mencerminkan arah baru kebijakan energi nasional yang lebih berdaulat dan berorientasi jangka panjang.
“RDMP Balikpapan adalah fondasi strategis untuk memastikan IKN dan kawasan sekitarnya memiliki pasokan energi yang kuat, stabil, dan mandiri,” ujar Tohom, Sabtu (24/1/2026).
Ia menilai keberhasilan Indonesia menghentikan impor solar sejak akhir 2025 merupakan sinyal positif dari konsistensi kebijakan energi pemerintah.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Tekankan Percepatan Pembangunan Fasilitas Negara di IKN
“Langkah ini menunjukkan bahwa ketahanan energi bukan wacana, tetapi sudah mulai diwujudkan secara konkret melalui peningkatan kapasitas kilang dan penguatan industri dalam negeri,” katanya.
Menurut MARTABAT, keberadaan RDMP Balikpapan memiliki dampak berlapis bagi kawasan Kalimantan Timur.
Selain menjamin pasokan BBM dan LPG, proyek ini juga memperkuat ekosistem ekonomi dan industri yang menjadi penopang utama IKN.